BURU, GEMADIKA.com – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Buru, usai menggelar rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut Pemilihan kepala daerah (Pilkada), KPUD Kabupaten Buru kembali menggelar deklarasi kampanye damai di alun-alun kota Namlea, Selasa, (24/9/2024).

Deklarasi kampanye damai tersebut bertujuan untuk menciptakan Pilkada damai yang diperuntukan kepada seluruh masyarakat, khususnya para relawan pendukung masing-masing pasangan calon (Paslon).

KPU Buru Resmi Tetapkan 4 Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada Tahun 2024 Paslon Gubernur Maluku HL-AV Deklarasi Relawan Kapitan Lawamena Buru, Iksan Tinggapi Jadi KetuaKPU Buru Umumkan Hasil Penelitian Persyaratan Administrasi Calon Bupati dan Wakil BupatiBupati Kabupaten Buru Peroide 2024-2029.

Hadir dalam deklarasi Kampanye Damai yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Buru, Pj. Bupati Buru, Syarif Hidayat, Dandim 1506/Namlea, Kapolres Buru, AKBP, Sulastri Sukidjang, Bawaslu Buru, Pimpinan Partai Politik, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda dan para tamu undangan lainnya.

Deklarasi kampanye damai diikuti oleh 4 pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati yakni Paslon nomor urut :
1. Muhamad Daniel Rigan dan Harjo Udanto Abukasim (Mandat)
2. Ikram Umasugi dan Sudarmo (Ikhlas)
3. Abd. Aziz Hentihu dan Gadis Siti Nadia Umasugi (Basis)
4. Mustafa Besan dan Hamsa Buton (Amanah).

Dalam deklarasi kampanye damai, pasangan calon bersama-sama membacakan naskah deklarasi yang dilanjutkan dengan penandatanganan naskah.

Ketua KPUD, Walid Aziz dalam sambutannya mengatakan KPUD Buru dan semua jajarannya telah berkomitmen melaksanakan Pilkada 2024 yang langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil.

“Kami telah berkomitmen untuk melaksanakan Pilkada Buru tanpa money politic, dan melaksanakan Pilkada seseuai Undang-undang berlaku, ” Ungkap Walid.

Walid juga berpesan kepada ke-4 (Empat) Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, agar dalam memimkat hati pemilih tidak menjatuhkan dan merendahkan lawan politik, tapi harus menonjolkan program kerja.

Walid menjelaskan bahwa, telah membentuk jajaran penyelenggara di 10 Kecamatan dan 82 desa yang siap melaksanakan dan mensukseskan Pilkada 2024. Walid mengungkapkan, dalam melaksanakan Pilkada, KPUD juga diawasi oleh Bawaslu dan Masyarakat Kabupaten Buru.

“Dalam melaksanakan Pilkada yang berintegritas harus ada peran serta dari masyarakat, dari partai politik, dan pasangan calon serta penyelenggara. Selama masyarakat masih berpikir money politic, maka jangan pernah bermimpi akan lahir pemimpin hebat di negeri ini”Terang Walid.

Penjabat Bupati (Pj) Bupati Buru (Syarif Hidayat) dalam sambutanya diacara deklarasi Kampanye Damai yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah (Kpud) Kabupaten Buru mengatakan bahwa, hari ini telah dilaksanakan Deklarasi Kampanye Damai yang merupakan serangkaian pelaksanaan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati periode 2025-2030. Maka iya mengajak untuk agar dapat menciptakan suasana yang kondusif dikalangan para pendukung maupun peserta pilkada.

Di kesempatan yang sama Kapolres Buru (Sulastri Sukidjang) dalam sambutanya mengatakan, secara umum situasi Khambibtibmas di wilayah hukum polres atau atau di Kabupaten Buru Jujur, Kondusif, Aman dan Damai. Untuk itu iya berterimakasih kepada Pj. Bupati Buru, dan Forkopimda Kabupaten Buru serta penyelenggara Pemilukada di Kabupaten Buru pada tahun 2024. Serta, Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati dan seluruh elemen masyarakat.

Pasangan Calon (Paslon) dengan Jargon (Mandat) yang mana nama dari Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Buru Periode 2024-2025 Muhammad Daniel Rigan (Mdr) dan dr. Danto mengatakan dalam acara Deklarasi Kampanye Damai meminta kepada seluruh pendukung, simpatisan dan relawan agar bersama-sama berjuang untuk sebuah perubahan kepada Kabupaten Buru.

Mdr yang didampingi oleh Calon Wakil Bupati dr. Danto menambahkan bahwa, musuh mereka bukan ada Pasangan Calon Ikhlas, Basis, dan Amanah. Tapi, musuh terbesar mereka adalah ketidakadilan, iya meminta agar yakinkan dihati masing-masing dan mdr juga agar selalu mengingat musuh terbesar adalah ketidak adilan.

Mdr juga berjanji jika iya terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati, iya bersama Calon Wakilnya akan membawa sebuah perubahan besar dan menjadikan Kabupaten Buru menjadj Kabupaten yang lebih bersih dan bisah disegani oleh Kabupaten lain.

Usai melaksanakan acara deklarasi kampanye damai dilanjutkan dengan penandatanganan tanda tangan dekalrasi damai di pakansari spanduk yang sudah disediakan oleh KPUD Kabupaten Buru serta dilanjutkan dengan pelepasn balon sebagai tanda kapanye Pilkada telah dimulai. (Kamel Jusmi)