GROBOGAN, GEMADIKA.com – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Grobogan mencatatkan prestasi membanggakan dengan mengumpulkan dana kemanusiaan sebesar Rp1.516.244.100 pada Bulan Dana PMI 2024. Pencapaian ini melampaui target yang ditetapkan sebesar Rp1.473.695.000 atau setara 102,9 persen.

Capaian bersejarah ini diumumkan dalam acara Serah Terima Bulan Dana PMI Tahun 2024 dan Musyawarah Kerja (Muker) Tahun 2025 yang digelar di Gedung Riptaloka Setda Grobogan, Kamis (16/1/2025).

Acara ini dihadiri oleh jajaran pimpinan daerah termasuk Ketua DPRD, Asisten 1 Setda Grobogan, dan perwakilan Polres Grobogan.

Baca juga :  Dramatis! Gol Telat Andri Bawa Persipur Raih Kemenangan Perdana di Liga 4 Jateng

Ketua Umum Bulan Dana PMI yang juga menjabat sebagai Dandim 0717 Grobogan, Letkol Kav Barid Budi Susila, melalui Kasdim Mayor Cba A.M. Ichsani memaparkan tren positif penggalangan dana PMI Grobogan.

“Sedangkan di tahun 2023 terkumpul Rp1,32 miliar. Tahun 2024 ini adalah pencapaian tertinggi di Grobogan,” ucapnya.

Data menunjukkan peningkatan signifikan dari tahun ke tahun, dimulai dari Rp1,1 miliar pada 2021, meningkat menjadi Rp1,3 miliar di 2022, dan Rp1,32 miliar pada 2023.

Ketua PMI Grobogan, Moh Sumarsono, mengucapkan terima kasih atas kontribusi semua pihak, baik dalam bentuk sumbangan maupun partisipasi lainnya yang memungkinkan tercapainya target ini.

Baca juga :  Asal Usul Desa Tambirejo, Kecamatan Toroh, Grobogan

Bupati Grobogan Sri Sumarni, yang diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Kurnia Saniadi, menyampaikan apresiasinya atas pencapaian ini. “Saya berharap Muker PMI Grobogan mampu menyusun progam kegiatan dengan memperhatikan layanan apa saja yang nantinya benar-benar menyentuh kepentingan masyarakat Grobogan,” tambah Bupati.

Dana yang terkumpul akan dioptimalkan untuk program kemanusiaan dan bantuan sosial bagi masyarakat Kabupaten Grobogan. (***)