MAMUJU, GEMADIKA.com — “Visit to Sulbar” menjadi salah satu tagline semangat pembangunan tahun 2025 yang terus digelorakan oleh Penjabat (PJ) Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar), Bahtiar Baharuddin. Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri ini memiliki visi untuk menjadikan Sulbar sebagai destinasi kunjungan dari berbagai daerah di Indonesia.
Setelah sebelumnya berhasil mengundang sejumlah pejabat dari berbagai daerah dalam kegiatan Rakornas Kesbangpol 2025, kali ini PJ Gubernur Bahtiar berinisiatif menggelar turnamen domino nasional. Kegiatan ini menjadi salah satu upaya untuk meningkatkan daya tarik Sulbar.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Sulbar, Safaruddin Sanusi, menyampaikan bahwa masyarakat dari berbagai daerah menunjukkan antusiasme tinggi terhadap turnamen ini. Hingga saat ini, jumlah pendaftar telah mencapai ribuan peserta.
“Sekarang sudah 535 pasang, berarti sudah ada seribu lebih orang yang mengikuti turnamen ini,” ucap Safaruddin, 19 Januari 2025.
Turnamen domino ini dijadwalkan berlangsung pada 25 Januari 2025 di Maleo Town Square, Mamuju. Menurut Safaruddin, kegiatan ini menarik minat berbagai kalangan, baik dari masyarakat umum hingga pejabat dari berbagai provinsi.
“Ini menjadi salah satu turnamen diminati, baik kalangan atas maupun bawah, banyak provinsi dilain dan para pejabat yang ikut,” kata Safaruddin.
Safaruddin juga menekankan bahwa kegiatan ini membawa peluang besar bagi Sulbar. Dengan mendatangkan banyak orang dari luar daerah, perekonomian lokal dapat bergerak lebih dinamis. Atas arahan PJ Gubernur, turnamen ini juga digabungkan dengan kegiatan lain, seperti pameran Baru Ngalo. Selain itu, sejumlah UMKM turut dilibatkan untuk memeriahkan acara.
“Ini bukan hanya sekadar turnamen, tetapi juga ajang untuk memperkenalkan Sulbar kepada masyarakat luas. Dengan adanya pameran dan partisipasi UMKM, acara ini diharapkan dapat memberikan manfaat ekonomi langsung kepada masyarakat,” pungkas Safaruddin. (Antyka)