NAGAN RAYA, GEMADIKA.com – Memperkuat jejaring sosial di tingkat desa, Babinsa Koramil 02/Seunagan Kodim 0116/Nagan Raya Korem 012/Teuku Umar Kodam IM, Sertu Budiono, menggelar komunikasi sosial dengan tokoh pemuda di Desa Alue Dodok, Kecamatan Seunagan, Kabupaten Nagan Raya, Rabu (15/01/2024).

Program komunikasi sosial ini merupakan implementasi tugas Babinsa sebagai aparatur kewilayahan dalam membina hubungan yang harmonis dengan berbagai elemen masyarakat, khususnya generasi muda di wilayah binaannya.

Baca juga :  Tragis! Ledakan Misterius di Rumah Polisi Mojokerto Tewaskan Ibu dan Balita, Lima Rumah Rusak

“Kegiatan komunikasi sosial ini merupakan tugas saya selaku Babinsa yang memiliki tanggung jawab terhadap keamanan dan ketertiban lingkungan di wilayah Desa binaan,” ungkap Sertu Budiono.

Lebih lanjut ia menjelaskan, “Dengan Kegiatan Komunikasi Sosial ini juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah Desa binaan, sekaligus mendukung tugas pokok Babinsa dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat. Selain itu kegiatan ini dilaksanakan agar kedekatan Babinsa dengan tokoh pemuda terjalin semakin kuat, agar terwujud suasana Desa yang nyaman dan tentram.”

Baca juga :  Berjoget di Karaoke dengan Dana Desa: Mantan Kades di Brebes Habiskan Rp387 Juta untuk Foya-foya

Inisiatif ini mendapat sambutan positif dari tokoh pemuda setempat. Marwan, salah satu tokoh pemuda mengatakan, “Kehadiran Babinsa selama ini di tengah tengah kami sangat besar pengaruhnya kepada kami selaku pemuda, sehingga dengan kehadiran Babinsa bisa meningkatkan kekompakan pemuda semakin baik dan juga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga dengan baik.” (Rahmat P Ritonga)