NAGAN RAYA, GEMADIKA.com – Demi mewujudkan keselamatan berkendara yang optimal, jajaran Unit Kamsel Satlantas Polres Nagan Raya melakukan penertiban terhadap angkutan barang yang membawa penumpang dalam rangka Operasi Keselamatan Seulawah 2025, Rabu (19/2/2025).
Dalam operasi yang digelar di kawasan pasar tradisional ini, petugas menemukan beberapa kendaraan angkutan barang yang mengangkut penumpang secara tidak sesuai peruntukan. Tindakan ini dinilai sangat berisiko bagi keselamatan pengguna jalan.
Kasat Lantas Polres Nagan Raya, IPTU Arie Syahputra menjelaskan tentang bahaya penggunaan angkutan barang untuk mengangkut penumpang.
“Kami berharap para pengemudi dapat lebih disiplin dan memahami pentingnya keselamatan berkendara. Operasi ini juga bertujuan untuk menekan angka kecelakaan serta menciptakan lalu lintas yang lebih tertib dan aman,” ujarnya.
Lebih lanjut, operasi ini merupakan bagian dari upaya preventif Satlantas Polres Nagan Raya dalam mencegah potensi kecelakaan lalu lintas. Petugas memberikan edukasi dan teguran kepada para sopir tentang pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas dan mengutamakan keselamatan.
Pihak kepolisian juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menciptakan kondisi lalu lintas yang tertib dengan tidak menggunakan angkutan barang sebagai moda transportasi penumpang. (Rahmat P Ritonga)