NAGAN RAYA, GEMADIKA.com – Mengimplementasikan tugas pokoknya untuk membangun kedekatan dengan masyarakat, Babinsa Posramil Beutong Ateuh Banggalang Kodim 0116/Nagan Raya, Serka Wandi Suwito, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga binaannya di sebuah kios yang sedang tutup karena bulan puasa, tepat di pinggir Jalan Beutong Ateuh Banggalang-Takengon, Desa Blang Meurandeh, Kecamatan Beutong Ateuh Banggalang, Kabupaten Nagan Raya, pada Rabu (12/03/2025).

Kegiatan yang dikemas dalam bentuk perbincangan santai ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara TNI dengan masyarakat sekaligus memberikan edukasi mengenai pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan setempat.

Baca juga :  Babinsa Pererat Kebersamaan dengan Warga Melalui Komsos di Nagan Raya

“Kegiatan komunikasi sosial ini rutin dilakukan karena sudah menjadi tugas pokok selaku Babinsa, yang bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi kepada warga binaannya agar warga menjadi lebih dekat dan akrab dengan Babinsa,” ungkap Serka Wandi Suwito.

Kehadiran aparat TNI di tengah-tengah masyarakat mendapat sambutan positif dari warga. Bapak Khairul, salah satu warga yang duduk berdampingan dengan Babinsa, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Babinsa yang telah meluangkan waktu untuk berbincang dan berbagi pikiran dengan masyarakat.

Baca juga :  Babinsa dan Warga Bersatu Cegah Banjir Melalui Gotong Royong Bersihkan Aliran Sungai

“Saya sangat berterima kasih karena dengan kerendahan hatinya Babinsa sudah mau meluangkan waktu untuk saling bertukar pikiran dan memberi motivasi dalam menjalankan aktivitas sehari-hari,” ujarnya.

Melalui pendekatan yang lebih humanis dan kekeluargaan seperti ini, diharapkan terjalin hubungan yang harmonis antara TNI dan masyarakat, sehingga berbagai program pembinaan teritorial dapat berjalan dengan lebih efektif dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat setempat. (Rahmat P Ritonga)