MEDAN, GEMADIKA.com – Dalam suasana penuh kehangatan di bulan suci Ramadhan, Gubernur Sumatera Utara, Bobby Nasution, menggelar acara syukuran dan berbuka puasa bersama dengan Forkopimda serta tim pemenangan Bobby Lovers se-Sumatera Utara. Acara yang dilaksanakan pada Sabtu (08/03/2025) di Gedung Regalle, Jalan H. Adam Malik, Medan ini menjadi momentum penguatan silaturahmi di bulan yang penuh berkah.

DPD Bobby Lovers Kabupaten Langkat turut memeriahkan acara tersebut dengan kehadiran jajaran pengurus inti yang dipimpin oleh Abdul Rasyidin Pane, SH selaku Ketua, didampingi Enda Pimanta, STP sebagai Sekretaris, dan Budi Setiawan. sebagai Bendahara, beserta para pengurus lainnya.

Baca juga :  Pimpinan Cabang FSPTSI-KSPSI Kabupaten Simalungun Siap Kembangkan Sayap di 32 Kecamatan

“Kami hadir dalam acara ini atas undangan Ketua DPD Bobby Lovers Sumut. Saya juga mengucapkan selamat atas kemenangan Bobby Nasution menjadi Gubernur Sumatera Utara. Semoga kedepan dapat menjadi pemimpin yang amanah dengan jargonnya ‘Sumut Berkah’,” ucap Abdul Rasyidin Pane kepada awak media ini.

Baca juga :  Bupati Batu Bara Sambut Kunker BPK RI Sumut, Bahas Transparansi Keuangan Daerah

Acara bukber yang digelar di tengah bulan Ramadhan ini tidak hanya sebagai bentuk silaturahmi, tetapi juga menjadi simbol kesatuan dan dukungan keberlanjutan dari seluruh tim Bobby Lovers terhadap kepemimpinan baru di Sumatera Utara. ()