PURWOREJO, GEMADIKA.com – Pengajian rutin selapanan Selasa Kliwon malam Rabu Legi sekaligus acara Halal Bihalal bulan Syawal tahun 1446 Hijriah yang berlangsung di Masjid Attaqwa Wangunrejo, Kecamatan Banyuurip, Kabupaten Purworejo berjalan dengan lancar dan khidmat, Selasa (8/04/2025) malam.
Dalhar Dahuri, Imam Masjid Attaqwa, menyampaikan kepada media Gemadika, bahwa kegiatan pengajian selapanan tersebut sudah menjadi rutinitas yang dilaksanakan di masjid tersebut. Beliau menambahkan bahwa pengajian malam itu dihadiri oleh warga Rukun Warga Satu dengan penceramah KH. Abdullah Sugito dari wilayah Kecamatan Bayan, Kabupaten Purworejo.
Suasana pengajian semakin hikmat dengan penampilan grup Hadroh Siti Masitoh dari Masjid Attaqwa yang turut meramaikan acara tersebut.
Dalam ceramahnya, KH. Abdullah Sugito menyampaikan pentingnya silaturahmi dalam kehidupan sehari-hari yang kadang terlupakan.
“Silaturahmi dalam ajaran Islam sangat jelas bahwa silaturahmi bisa menambahkan banyak rezeki dan memanjangkan umur,” ujar beliau.
Beliau juga menekankan bahwa momentum Idul Fitri merupakan waktu yang tepat untuk saling memaafkan.
“Dengan harapan setelah kita menjalankan puasa sebulan penuh, mudah-mudahan Allah menerima amal ibadah kita,” tambahnya.
Acara pengajian selapanan yang dipadukan dengan Halal Bihalal ini menjadi bukti kuat kuatnya tradisi keagamaan dan sosial di kalangan masyarakat Purworejo, khususnya di wilayah Wangunrejo. (Bin Darmanto)