GROBOGAN, GEMADIKA.com – Ratusan warga memadati jalan kota Purwodadi, selasa ( 22/4/2025 ) untuk menyaksikan Parade Seni dan Budaya, Kabupaten Grobogan dalam rangka memperingati hari jadi Grobogan ke 299.
Acara Parade Seni dan Budaya Grobogan ini di mulai mulai pukul 12.00 WIB sampai jam 16. 00 WIB, star dari alun alun Purwodadi. Dalam parade tahunan ini selain tarian tradisional, sebagian peserta juga menampilkan tarian kreasi baru, seperti tari bledug kuwu, tari arca, tari swieke, dan tarian lainya.

Acara ini di hadiri oleh Wakil Bupati Grobogan, Sugeng Prasetyo, dan jajaran Forkopimda dan para pejabat lainnya.
”Kegiatan parade seni budaya ini adalah salah satu rangkaian hari jadi grobogan yang ke 299, dan bertujuan untuk mengangkat kembali seni budaya grobogan yang sudah mulai punah sudah mulai terikis karena adanya majunya jaman,” ungkap Wahono, sebagai Kepala Dispora Grobogan.

Selanjutnya sambutan dari wakil bupati Grobogan mengungkapkan, “tujuan dari acara ini adalah nguri-nguri budaya dalam arti bertujuan membangkitkan semangat anak muda kita terutama yang sudah mulai sedikit ter kiskis perasan cinta terhadap budaya lokal kita asli grobogan.”
Total ada 8 kelompok peserta dari seni lokal grobogan, dan 12 peserta berasal dari SMP, SMA, dan SMK di Kabupaten Grobogan. Sebelum peserta tampil, lebih dulu terdapat ada peserta pendukung yang tampil sebagai pembuka. Antara lain pasukan batik carnival, serta peserta dari pemerintah Kecamatan Grobogan.
Antusiasme warga yang memadati rute parade menunjukkan tingginya apresiasi masyarakat terhadap upaya pelestarian budaya lokal yang diinisiasi Pemerintah Kabupaten Grobogan menjelang perayaan tiga abad berdirinya kabupaten ini tahun depan. (Joko P)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan