SIMALUNGUN, GEMADIKA.com  – Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-61, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar menyelenggarakan kegiatan donor darah yang diikuti oleh para pegawai, Rabu (16/4/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari wujud nyata kepedulian sosial serta semangat pengabdian insan pemasyarakatan terhadap sesama.

Panitia pelaksana kegiatan, Andri Rinaldi Sembiring, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HBP ke-61. Dalam pelaksanaannya, pihak Lapas bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Simalungun.

“Selain kegiatan donor darah, dalam rangka menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-61, pihaknya melaksanakan donor darah,” ujarnya kepada wartawan.

Ia menambahkan bahwa kegiatan sosial ini diharapkan dapat memberikan manfaat tidak hanya bagi masyarakat yang membutuhkan darah, tetapi juga bagi para pegawai yang ikut serta dalam aksi kemanusiaan ini.

Septian, salah satu pegawai yang turut mendonorkan darahnya, menyebutkan bahwa kegiatan donor darah seperti ini memang sudah menjadi rutinitas bagi dirinya dan sejumlah rekan kerja lainnya.

“Dengan rutin melakukan donor darah baik untuk kesehatan,” sebut Septian.

Sementara itu, Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar, Robinson Peranginangin, yang turut hadir dan memantau langsung kegiatan tersebut, menyampaikan bahwa kegiatan donor darah memang menjadi agenda rutin setiap peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan.

“Kegiatan donor darah ini bagus karena dapat membuat tubuh menjadi lebih sehat. Oleh karenanya saya selalu menyarankan kepada para pegawai untuk rutin donor darah,” sebut Kalapas.

Suasana kegiatan tampak penuh semangat dan kekeluargaan. Para pegawai Lapas secara sukarela mendonorkan darah mereka, menunjukkan dedikasi serta kepedulian yang tinggi terhadap kemanusiaan. Kegiatan ini menjadi bukti bahwa semangat pengabdian pegawai pemasyarakatan tidak hanya ditunjukkan lewat tugas harian, tetapi juga melalui aksi nyata bagi masyarakat.
(S.Hadi Purba)