GROBOGAN, GEMADIKA.com – Warga Dusun Masuhan, Desa Bandungharjo, Kecamatan Toroh, melaksanakan kegiatan kerja bakti pembangunan rabat jalan utama dusun. Jalan tersebut dibangun dengan spesifikasi tinggi 0,15 meter, lebar 4 meter, dan panjang mencapai 200 meter. Sabtu, (26/04/2025)
Pekerjaan rabat jalan ini merupakan hasil sinergi antara pemerintah desa dan masyarakat. Salah satu warga yang ikut serta dalam kerja bakti menyampaikan bahwa proyek ini bisa terealisasi berkat perhatian dari pemerintah Desa Bandungharjo melalui alokasi Dana Desa. Selain itu, semangat gotong royong warga menjadi faktor penting dalam kelancaran pembangunan.
“Alhamdulillah, pembangunan jalan ini bisa berjalan lancar karena adanya dukungan dari Dana Desa dan kepedulian warga, khususnya para mandor yang turut menyumbangkan dana secara swadaya,” ungkap warga tersebut.
Pembangunan rabat jalan ini diharapkan akan mempermudah akses transportasi warga serta meningkatkan kenyamanan dan keselamatan dalam berkegiatan sehari-hari. (Joko P)