PESAWARAN, GEMADIKA.com — Masyarakat Dusun Binong, Pesawaran, mengucapkan syukur Alhamdulillah atas selesainya renovasi Masjid Nurus Sholih. Pekerjaan renovasi yang berlangsung selama tiga bulan ini akhirnya rampung dengan melibatkan banyak tenaga, pikiran, dan harta, serta dukungan dari seluruh pihak. (15 November 2024).

Yang mana dana tersebut diperoleh dari hasil swadaya serta donatur yang menyisihkan sebagian harta nya dijalan Allah .

Baca juga :  Peratin Way Haru Salurkan BLT Dana Desa Tahap I untuk 12 KPM, Warga: “Sangat Membantu Kebutuhan Sehari-hari”

Bapak Adenan selaku ketua pembangunan mengucakan ribuan terima kasih kepada seluruh jajaran kepanitiaan renovasi masjid nurus solih binong.

Rudi winarko selaku wakil ketua pembangunan juga memberi apresiasi setinggi tingginya kepada masyarakat binong yang telah menyumbangkan tenaga,pikiran serta lain lainnya.

Baca juga :  Diduga Oknum Satpol PP Lampung Timur Lakukan Pungli Izin OSS, Pengusaha Ayam Potong Merasa Tertekan

Mudah mudahan apa yang telah diperjuangkan oleh kepanitian renovasi masjid nurus solih binong menjadi ladang ibadah untuk mereka ucap kepala dusun binong dengan raut gembira.
(Hairuddin)