BONE, GEMADIKA.com – Rombongan jemaah Haji kloter 2 dari Kabupaten Bone yang kembali dari tanah suci tiba di Makassar pada Minggu (7/7/2024) dini hari, dikawal oleh personel Satlantas Polres Bone.

Pengawalan dilakukan dari Asrama Haji Sudiang, Makassar, menuju Masjid Al-Markaz Al-Ma’arif di Jalan Jend Ahmad Yani, Watampone, Kabupaten Bone. Kapolres Bone AKBP Arief Doddy Suryawan melalui Kasat Lantas AKP Asep Wahyudi menjelaskan tujuan dari pengawalan ini.

Baca juga :  RESMI: Shin Tae-yong Dipecat! PSSI Ungkap 3 Alasan Krusial Pemecatan Pelatih Timnas Indonesia

“Pengawalan ini kami lakukan supaya perjalanan jamaah haji kembali ke Kabupaten Bone lancar dan aman sampai tujuan. Pengawalan menggunakan mobil patroli Satlantas Polres Bone,” ujar AKP Asep Wahyudi.

Pengawalan jemaah haji ini merupakan bentuk pelayanan prima kepolisian kepada masyarakat. Selama perjalanan, situasi berlangsung aman dan lancar.

Baca juga :  BKSDA Pasang Perangkap Harimau Sumatera Pasca Tragedi Penyerangan Warga di Mukomuko

“Setibanya di kota Watampone, tepatnya di Masjid Al-Markaz Al-Ma’arif, personel lainnya bersiaga melaksanakan pengamanan dan pengaturan lalu lintas untuk menyambut rombongan,” tambahnya. (Rahman)