NAGAN RAYA, GEMADIKA.com – Babinsa Koramil 04/Beutong, Kodim 0116/Nagan Raya, Koptu Mardianto menggelar komunikasi sosial (komsos) dengan tokoh masyarakat Desa Bumi Sari, Kecamatan Beutong, Rabu (19/02/2025).

Kegiatan ini merupakan wadah silaturahmi yang memungkinkan terjadinya pertukaran pendapat dan penguatan rasa saling menghormati antara TNI dengan masyarakat di wilayah binaan.

Baca juga :  Wakil Bupati Nagan Raya Resmi Buka Musrenbang RKPK Nagan Raya Tahun 2026

“Silaturahmi dengan tokoh masyarakat di wilayah binaan adalah suatu bentuk kedekatan Babinsa dengan warganya,” ujar Koptu Mardianto.

Dalam kesempatan tersebut, ia mengajak masyarakat untuk terus menjalin kerukunan, saling tolong-menolong, dan peduli terhadap lingkungan. Warga juga diminta segera melaporkan hal-hal menonjol di wilayah binaan kepada Babinsa atau kantor Koramil.

Baharuddin (57), warga Desa Bumi Sari, mengapresiasi kepedulian Babinsa. “Terima kasih banyak atas perhatian dan kepedulian terhadap lingkungan masyarakat desa Bumi Sari, yang mana telah memberi masukan atau arahan yang membuat masyarakat desa Bumi Sari semakin tinggi tingkat rasa saling menghormati dan menghargai,” ungkapnya. (Rahmat P Ritonga)