NAGAN RAYA, GEMADIKA.com – Menjaga kedekatan dengan masyarakat, Babinsa Pos Ramil Tadu Raya, Sertu Yuweni, secara konsisten melakukan komunikasi sosial (komsos) dengan warga Desa Gunong Sapek, Kecamatan Tadu Raya, Kabupaten Nagan Raya, Selasa (20/02/2025).

Pendekatan ini merupakan strategi proaktif untuk membangun kepercayaan dan hubungan yang lebih erat antara TNI dan masyarakat. Melalui interaksi langsung ini, Sertu Yuweni berharap dapat memudahkan koordinasi dan deteksi dini berbagai permasalahan di wilayah binaannya.

Baca juga :  Babinsa Koramil 03/Senagan Timur Bantu Petani Jemur Padi, Wujud Kepedulian TNI terhadap Warga

“Dengan terciptanya hubungan yang akrab dengan masyarakat di wilayah desa binaan, masyarakat tidak akan sungkan atau ragu-ragu untuk melapor dan memberikan informasi, baik terkait permasalahan seperti bencana alam banjir ataupun hal lainnya. Ini membantu kami dalam mendeteksi dan mencegah dini agar permasalahan dapat dengan mudah terselesaikan,” ungkap Sertu Yuweni.

Baca juga :  Babinsa Tinjau Pedagang Sayuran di Pasar Tradisional

Kegiatan komsos yang rutin dilakukan ini terbukti efektif dalam membangun jembatan komunikasi antara aparat TNI dan warga setempat. Pendekatan informal melalui obrolan santai membuat masyarakat merasa lebih nyaman untuk berbagi informasi dan keluhan. (Rahmat P Ritonga)