NAGAN RAYA, GEMADIKA.com – Komunikasi Sosial (Komsos) sebagai media Babinsa untuk mengenal lebih dekat lagi dengan warga binaannya dan sebagai wadah untuk menjalin silaturahmi agar lebih harmonis dan akrab. Kegiatan tersebut menjadi kegiatan rutinan yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 02/Seunagan Kopda Dharma Saputra di Desa Binaanya Desa Latong Sabtu (15/03/2025).

Menurutnya, Komsos juga bertujuan untuk mencari informasi dan mengetahui perkembangan situasi di bulan Ramadhan diwilayah desa binaan, mengenai apa saja kegiatan yg dilakukan warga khususnya dibulan yg penuh berkah ini,” ujarnya.

Baca juga :  TNI Perkuat Silaturahmi dengan Warga: Babinsa Manfaatkan Komsos untuk Jaga Harmoni di Tripa Makmur di Nagan Raya

Seperti halnya kali ini melaksanakan Komsos dengan warga Desa Latong,warga mengungkapkan banyak hal positif yg dilakukan warga seperti biasanya siang hari walaupun warga beraktivitas dengan pekerjaannya tapi juga tetap melaksanakan puasa dan pada malam harinya melaksanakan shalat tarawih dan dilanjutkan dengan pengajian.

Kopda Dharma Saputra mengatakan, jika Komsos yang dilakukan ini sudah menjadi tugas pokok sebagai seorang Babinsa untuk mencari informasi dan sarana silaturahmi supaya lebih dekat dan bisa menjalin kebersamaan yang berkelanjutan dan lebih meningkatkan rasa persaudaraan antara Babinsa dengan warga Binaannya.

Baca juga :  Babinsa Koramil 03/Senagan Timur Bantu Petani Jemur Padi, Wujud Kepedulian TNI terhadap Warga

kegiatan ini mencerminkan kemanunggalan TNI khususnya Babinsa kepada warga binaannya, yang bertujuan untuk mempererat hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan masyarakat.

“Dengan Komsos tersebut diharapkan akan tercipta hal hal yang positif dalam setiap pelaksanaan tugas Babinsa sebagai pembina desa didesa binaannya,” pungkasnya.(Rahmat P Ritonga)