BOYOLALI, GEMADIKA.com – Serma Mujiarto, seorang Babinsa dari Koramil 13/Nogosari Kodim 0724/Boyolali, aktif dalam mendukung UMKM di wilayahnya. Hari Rabu (17/07/24), ia mengunjungi Pak Purwanto, seorang pembuat batako di Desa Pulutan, Kecamatan Nogosari, Kabupaten Boyolali.

Di lokasi produksi batako milik Pak Purwanto, Serma Mujiarto melihat secara langsung proses produksi yang menggunakan teknologi modern. Penerapan alat-alat modern memungkinkan produksi batako dalam jumlah besar dengan waktu yang efisien. Serma Mujiarto juga mengingatkan Pak Purwanto untuk tetap menjaga mutu dan kualitas produknya.

Baca juga :  Penggunaan Plastik Berpengaruh Terhadap Kesuburan Perempuan

“Batako saat ini sangat diminati untuk keperluan pembangunan rumah. Penting bagi para produsen batako untuk selalu memperhatikan mutu produk agar dapat memenuhi harapan konsumen,” ujar Serma Mujiarto.

Dalam konteks perkembangan teknologi yang pesat, Serma Mujiarto juga menambahkan, “Perkembangan teknologi memungkinkan kita untuk memodernisasi konstruksi bangunan dengan lebih efektif.”

Baca juga :  Lonjakan Kasus ISPA Pasca Banjir di Grobogan, Dinkes Berikan Respons Cepat

Sebagai aparat kewilayahan, Serma Mujiarto tidak hanya fokus pada menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), tetapi juga aktif dalam mendukung perkembangan ekonomi lokal di wilayah binaannya. (Agus Kemplu)