GROBOGAN, GEMADIKA.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79, Desa Sumberagung, Kecamatan Ngaringan, Grobogan, menggelar turnamen bola voli antar dusun. Turnamen ini bertujuan untuk mencari pemain terbaik yang nantinya akan mewakili desa di tingkat kecamatan, dengan harapan besar bisa melaju hingga ke tingkat kabupaten.
“Kegiatan bola voly ini di dukung oleh group karang taruna Desa Sumberagung,” ujar Agus, salah satu panitia penyelenggara yang juga menjabat sebagai Kepala Dusun Dowo, saat ditemui oleh awak media, Sulartono.
Final turnamen digelar pada hari Jumat, 23 Agustus 2024, di lapangan Krajan Sumberagung, tepat di depan Balai Desa Sumberagung. Pertandingan ini diikuti oleh 12 dusun yang ada di Desa Sumberagung, dengan setiap tim berjuang untuk meraih gelar juara.
Turnamen ini dipandu oleh Bapak Mudakir, Bapak Widodo, dan Bapak Agus, dengan dukungan penuh dari setiap dusun yang berpartisipasi. Pada akhirnya, juara 1 diraih oleh tim dari Dusun Pondok, sementara juara 2 diraih oleh tim dari Dusun Berjo. (Sulartono)