GROBOGAN, GEMADIKA.com – Desa Ngrandah, yang terletak di Kecamatan Toroh, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, merupakan salah satu desa yang terus berkembang dengan berbagai upaya pemberdayaan masyarakat.
Dengan letak geografis yang strategis dan administrasi yang terorganisir dengan baik, Desa Ngrandah menjadi contoh nyata dari kesungguhan dalam meningkatkan kesejahteraan warganya.
Berbagai program pembangunan dan pemberdayaan telah dilaksanakan, termasuk bantuan ternak untuk peningkatan ekonomi dan partisipasi dalam lomba desa tingkat Kabupaten Grobogan.
Kepala Desa Ngrandah, Sri Untari Handayani diketahui mulai menjabat pada sekitar bulan Maret Tahun 2019. Ia mempunyai komitmen untuk terus maju dan meningkatkan kualitas hidup masyarakatnya.
Dibawah kepemimpinanannya Desa Ngrandah mampu berkembang sangat pesat, dibuktikan dengan sejumlah pembangunan fisik dan non fisik.
Banyak pembangunan yang telah berjalan, mulai dari rehabilitasi Kantor Desa, Rehabilitasi Jalan, Pembuatan Gapura, Pembuatan Sport Center, hingga Taman juga telah selesai dilakukan.
Selain pembangunan infrastruktur, Kades Untari juga menginginkan adanya peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) dengan mengadakan kunjungan rutin setiap 2 (dua) tahun sekali.
Sejumlah perangkat selalu dilibatkan dalam kunjungan dua tahunan tersebut, diantaranya BPD, Perangkat Desa, RT/RW, Linmas, PKK dan Kader Posyandu.
Kepala Desa juga kerap mengeluarkan dana pribadi untuk sejumlah program spontan yang tidak ada didalam anggaran. Ia mencontohkan pembangunan Taman Desa Ngrandah yang merogoh kocek sebesar 30 Juta.
Hal itu ia lakukan untuk merubah pandangan masyarakat akan Desa Ngrandah. Meski seorang perempuan, dirinya mampu bekerja dengan baik dalam memajukan Desa.
“Ya tujuannya ya hanya ingin membuat wajah ini [Desa] beda, jadi tidak ingin yang lain tunda, jadi ada rasa kepuasan tersendiri. Ternyata saya itu bisa berbuat seperti ini untuk warga, untuk masyarakat, untung dan dengan niat yang seperti itu,” kata Untari saat diwawancarai di Kantor Desa Ngrandah, pada, Selasa (04/02/2025).
Desa Ngrandah terletak di Kecamatan Toroh, Kabupaten Grobogan, Provinsi Jawa Tengah. Secara geografis, desa ini berada di antara Kecamatan Pulokulon, Kecamatan Geyer, dan Purwodadi, menjadikannya sebagai desa paling timur di Kecamatan Toroh.
Secara administratif, Desa Ngrandah terdiri dari 9 dusun, 8 Rukun Warga (RW), dan 36 Rukun Tetangga (RT).
Pada tahun 2023, Desa Ngrandah pernah mewakili Kecamatan Toroh dalam lomba desa tingkat Kabupaten Grobogan. (Redaksi)